Kalkulasi Gas PGN & Simulasi Kontrak Gas PGN


Posisi kerja saya yang berhubungan dengan report energy & environment membuat saya mendapat tugas untuk membuat form penghitungan pemakaian dan pembayaran LNG ( Natural Gas ) di perusahaan, dengan rumus yang ada (yang cukup panjang) untuk mempermudah input. Karena kadang laporan energy dan environment atau laporan lain menuntut laporan dibawah tanggal 5 tiap bulannya (sudah diminta), sementara dari PGN tagihan yang dikirim masih berupa tagihan catat meter (belum ada angka uangnya), sehingga kita perlu membuat format yang mudah diinput guna mengaplikasikan rumus dari PGN yang berlaku. Beruntung atasan sudah membuat atau peninggalan dari pejabat sebelumnya, sehingga saya tinggal mengembangkan untuk disesuaikan dengan rumus penghitungan LNG dari PGN yang berlaku. Rumus yang baru mulai diterapkan bulan April 2010.
dibawah ini adalah form kalkulalsi pemakaian dan pembayaran gas LNG tersebut dapat anda download. Langkah – langkah dalam pengisian form tersebut :

1. Input nilai kalori pada cell E25
2. Input angka meteran gas bulan ini dan sebelumnya. ( E53 & E54 )
3. Input kurs dolar yang anda gunakan.(E58)
4. dan keempat langkah yang paling menentukan : isilah tekanan dan suhu gas (p dan t) pada cell E56 dan E57, sehingga hasil V pada cell E61 sama besar dengan tagihan meter gas yang dikirim oleh PGN.

Hasil dari rumus di form ini akan sedikit berbeda biasanya perhitungan ini akan lebih besar sedikit (+- Rp. 50.000an). Hal ini dikarenakan angka p dan t yang diinput PGN tidak sama dengan angka yang kita input di form ini. Tetapi form ini selalu saya gunakan (atau dapat digunakan) karena pendekatan yang terjadi cukup rasional berdasarkan rumus PGN dan selisih yang terjadi bisa dibilang cukup kecil. Dan juga saya lampirkan form penghitungan pemakaian gas sebelum kenaikan ( contoh pemakaian ; maret 2010) sebagai pelengkap referensi, Semoga bermanfaat.

Oya bro, satu lagi saya tambahkan file simulasi untuk mengetahui nilai kontrak kita (perusahaan kita/ pabrik t4 kita kerja ) dengan PGN apakah kita selalu kena charge yang 3oo% itu atau tidak, atau berapa kemungkinan kita kena charge. Nah dari file ini akan bisa diketahui dan di hitung berapa nilai kontrak yang ideal untuk kebutuhan perusahan/pabrik t4 kita bekerja.

Nambah lagi ya bro, effisiensi yang ada di form kalkulasi gas PGN file adalah effisiensi bila dibandingkan dengan penggunaan gas ELPIJI. Kalau belum faham atau kurang jelas bisa tanya saya eh…galileo aja dings…

form kalkulasi gas PGN

Simulasi kontrak gas PGN (2)

About Abing Manohara
Hi...Assalamu 'alaikum...I like to write, sharing kindliness and science, tips and solution. Hopefully with this blog many charitable and benefit which I can do for the others people. Solidarity forever....

4 Responses to Kalkulasi Gas PGN & Simulasi Kontrak Gas PGN

  1. Rudyanto says:

    Thank atas infonya Bro…
    by the way rumus V itu dari mana ya?
    300/ (273+t) itu maksudnya apa ya?
    Trims

  2. Rudyanto says:

    Trims banyak atas info dan ilmuya Bro, smoga jd harta disurga ya.
    by the way, saya mau nanya bahwa rumus volume yg 300/ (273+t) itu nilai konstan ya?
    Trims Banyak – Gbu

    • Habil-Kyla says:

      Bung Rudyanto,… rumus awalnya yang dari PGN adalah V= Vt x [(1.01325+p) / 1.01325] x [300/(273+t)] x [1+(0.002 x p)]. Menurut saya [300/(273+t)], itu adalah konstanta. Kalau detailnya kenapa begitu dan dari mana asalnya serta penjabaran secara fisika saya kurang faham bung, karena saya sebatas user aja. Mohon maaf kalau penjelasannya kurang memuaskan atau jauh dari yang diinginkan…

  3. Terimakasih sharing ilmunya pak. Sangat terbantu dengan excelnya. Tp sy masih ada yg belum paham. Di tagihan perusahaan tempat sy bekerja ada kolom yang isinya “Volume m3”, “MMBTU” (dimana juga ada kolom harga per m3 dan harga perMMBTU).
    Yg saya ingin tanyakan, mmbtu itu dapat dari mana ya? Krn yang ada di MRS hanya volume m3, temperatur dan pressure.
    Apakah bisa kami pihak pabrik mencari nilai MMBTU itu? Karena pihak akunting berusaha untuk mencadangkan dana tiap bulannya, tetapi belum bisa mensimulasikannya.
    Terimakasih banyak.

    ladislaus.risang @ gmail. com

Leave Comment